Manusia dan Harapan

Pengetian Harapan
Harapan berasal dari kata harap yang berarti keinginan supaya sesuatu terjadi, sehingga harapan berarti sesuatu yang diinginkan dapat terjadi. Setiap manusia mempunyai harapan. Manusia yang tanpa harapan berarti manusia itu mati dalam hidup.
Harapan tersebut tergantung pada pengetahuan, pengalaman, lingkungan hidup dan kemampuan masing – masing. Harapan harus berdasarkan kepercayaan, baik kepercayaan pada diri sendiri, maupun kepercayaan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Agar harapan terwujud, maka perlu usaha dengan sungguh-sungguh. Manusia wajib selalu berdoa. Karena usaha dan doa merupakan sarana terkabulnya harapan.
Dengan demikian harapan menyangkut masa depan. Jadi untuk mewujudkan harapan itu harus disertai dengan usaha yang sesuai dengan apa yang diharapkan jangan hanya berharap sesuatu tetapi tidak berusaha apapun.

Contoh Harapan:
Asya mengharapkan ia bisa masuk ke kelas unggulan dengan mendapatkan nilai terbaik. Dalam mewujudkan harapannya, ia selalu giat belajar, aktif didalam kelas pada saat pembelajaran, dan selalu beribadah dan berdoa kepada Tuhan.

Opini:
Contoh diatas merupakan harapan seseorang dan bagaimana seseorang berusaha untuk mewujudkan harapannya. Orang tersebut berharap bisa masuk ke kelas unggulan dan mendapatkan nilai terbaik, usahanya adalah dengan giat belajar dan tidak lupa untuk beribadah dan doa. Apabila usaha tersebut dilakukan dengan baik dan secara rutin, kemungkinan harapan tersebut dapat terwujud. Harapan bisa terwujud karena usaha seseorang yang tidak pernah menyerah dalam mewujudkan harapannya. Maka dari itu, contoh diatas sudah merupakan contoh yang baik seseorang berusaha dalam mewujudkan harapan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Video Softskill : Quantum Computation

Unsur-Unsur Game Theory

Fitur-Fitur Unity